Thursday, 26 March 2009 Kecaman dan kritikan kembali terus mendera Rezim Zionis Israel atas berbagai pelanggarannya terhadap Hak Asasi Manusia Palestina. Press TV melaporkan, kali ini kecaman dan kritikan tersebut dilontarkan oleh dua kelompok pelindung HAM Israel. Dalam statemennya, kedua kelompok HAM Israel itu mengecam aksi Israel dan Mesir mencegah masuknya warga Gaza ke Mesir serta berlanjutnya blokade terhadap Jalur Gaza yang dinilai bertentangan dengan seluruh konvensi internasional. Permusuhan Israel dan Mesir terhadap Gerakan Perlawanan Islam Palestina (Hamas) dinilai telah mengakibatkan ratusan ribu warga Palesitna menderita.
Terkait hal ini, Fred Abrahams, seorang pakar dari lembaga pemantau HAM internasional dalam laporannya menegaskan, dengan menggunakan bom fosfor putih, Israel melakukan pembantaian massal warga Gaza dan menciderai rakyat kawasan tersebut. Serangan rezim Zionis selama 22 hari ke Jalur Gaza setidaknya menewaskan 1.417 orang warga Palestina dan menciderai lebih dari 5.000 orang lainnya.
Sejak dua tahun lalu, Rezim Zionis memblokade Gaza guna menekan Hamas dan aksi itu kian ditingkatkan dengan bantuan pemerintah Mesir.
Kamis, 26 Maret 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar