Pameran foto ‘Kejahatan Israel di Gaza' itu disponsori oleh Kementerian Luar Negeri Malaysia, dan akan diselenggarakan secara bergilir di seluruh kota di Malaysia. Sebelum pembukaan pameran tersebut, Menteri Luar Negeri Malaysia, Rais Yatim mengatakan bahwa pihaknya juga akan menggelar pameran berikutnya di London, Inggris. Dalam pameran tersebut dipasang lebih dari 100 foto kejahatan Israel di Jalur Gaza termasuk bombardir permukiman warga dan penggunaan bom fosfor oleh Angkatan Udara Israel. Pekan lalu, pameran itu digelar di aula parlemen Malaysia.
Kamis, 26 Maret 2009
Malaysia Terus Mendesak PBB dan DK untuk Menindak Israel
Thursday, 26 March 2009 Wakil Perdana Menteri Malaysia, Najib Tun Razak, menuntut PBB segera bertindak untuk mencegah terulangnya kembali kejahatan Rezim Zionis di Gaza. Kantor berita IRNA melaporkan, pernyataan itu dikemukakan Tun Razak pada pameran foto ‘Kejahatan Israel di Gaza' di Putra World Trade Center, Kuala Lumpur. Dikatakannya, Malaysia terus melanjutkan upayanya menguak lebih dalam kejahatan Israel di Palestina dan Jalur Gaza. Menurutnya, tidak penting berapa lama upaya tersebut akan berlanjut karena pemerintah Malaysia akan tetap mendesak PBB dan Dewan Keamanan untuk bertindak tegas terhadap kejahatan Israel.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar